YOUTUBE

Pulau Merah Banyuwangi Jadi Idola Liburan Akhir Tahun dengan Kunjungan 306.636 Wisatawan

$rows[judul]
Wisata Pantai Pulau Merah Banyuwangi

Pembangunan toilet, merupakan hasil kolaborasi positif antara pihak Pokmas Wisata Pulau Merah dan PT BSI. Tidak hanya sebatas memberikan bantuan fisik, perusahaan juga membantu dalam pembangunan sarana dan prasarana penunjang lainnya.

Seperti diketahui, wilayah Desa Sumberagung, Kecamatan Pesanggaran, Banyuwangi, Jawa Timur, merupakan lokasi investasi PT BSI, selaku pemegang izin Usaha Pertambangan Operasi Produksi (IUP OP) Emas dan Mineral Pengikutnya, Nomor 188/547/KEP/429.011/2012.

Anak perusahaan PT Merdeka Copper Gold Tbk tersebut juga telah dinyatakan sebagai Obyek Vital Nasional (Obvitnas) sesuai Kepmen ESDM Nomor 159.K/90/MEM/2020. Perusahaan Penanaman Modal Dalam Negeri atau PMDN ini operasi produksi di Desa Sumberagung, Kecamatan pesanggaran, Banyuwangi, Jawa Timur.

Sebagai pelaku investasi, PT BSI bersama rekanan, memang terus menancapkan komitmennya kepada masyarakat, termasuk untuk wisata pantai Pulau Merah Banyuwangi. Program PPM terus digelontorkan dengan menyasar empat sektor, yakni pendidikan, kesehatan, pembangunan infrastuktur, dan pemberdayaan ekonomi masyarakat. (*)