Dengan dukungan tim medis spesialis olahraga yang profesional dalam penanganan cedera, Jojo, sapaan akrabnya, berharap kerjasama dengan Green Force dapat terus terjalin.
“Berharap bisa dengan Persebaya selamanya. Sementara ini kami (kerjasama) satu musim. Kami berharap kalau mendukung untuk musim-musim berikutnya, nanti kami akan melakukan evaluasi di akhir musim. Supaya kami bisa instrospeksi, mungkin kurangnya apa, bagaimana kelebihannya,” pungkas mantan pebasket putri nasional tersebut.
Sementara itu, Direktur Persebaya Candra Wahyudi mengungkapkan jika anak asuh Josep Gombau Balague sudah merasakan treatment dari Hope Physiotherapy lebih dulu sebelum terjalin kerjasama. Hasilnya dirasakan memuaskan para pemain Persebaya.
“Laporan dari tim medis kami bahkan Ze Valente sudah pernah ke sana. George Peter Brwon juga pernah ke sana. Alhamdulillah hasilnya bagus. Laporan dari teman-teman medis Persebaya sangat membantu sekali. Mudah-mudahan itu mengangkat performa Persebaya di lapangan,” ujar Candra Wahyudi.