Lantaran.com - Banyuwangi- Pelaksanaan Pemilihan Kades (Pilkades) Serentak Kabupaten Banyuwangi digelar, Ada 51 Desa 23 Kecamatan, Rabu 25 Oktober 2023.
Momentum pelaksanaan Pilkades Serentak Se Banyuwangi berlangsung Rabu Pagi, setelah resmi dibuka secara langsung oleh Bupati Banyuwangi secara Virtual di Desa Sukojati, Kecamatan Blimbingsari.
Turut hadir dan mendampingi Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani jajaran Forkompinda dan TNI - Polri saat membuka melalui Virtual, Sebelum resmi pencoblosan di mulai.
Hasil perhitungan hasil pilkades serentak dapat di lihat secara Online melalui situs Situs resmi pemkab Banyuwangi.
Dari hasil rekapitulasi perhitungan hasil suara ada beberapa Desa yang dimenangkan Incomben, salah satunya di wilayah Kecamatan Kabat 3 Desa mengikuti Pilkades Serentak yakni Desa Bunder, Kedayunan, dan Kalirejo.
(Calon Kepala Desa Pilkades Serentak 2023 Kecamatan Kabat)
Dari tiga Desa dimenangkan pilkades lama, seperti Desa Bunder diikuti 2 orang Calon kepala Desa No Urut 01 Saniyah No. Urut 02 Samirin dengan jumlah DPT sebanyak 3,52 pemilih,10 TPS dengan persentase 76,7 %. Dari hasil perhitungan Suara Samirin kembali terpilih dan unggul mendapatkan 2.169 dan Saniyah 467.
Sedangkan Desa Kedayunan dari lima orang Calon Kades, hasil perhitungan suara 9 TPS Siti Aminah Tuzzahroh No. Urut 2 mendapat dukungan peringkat pertama 1.18 dukungan dibandingkan 4 calon lainnya dari jumlah total DPT 3,982, 82.2 % partisipasi warga yang menggunakan hak suara di TPS.