Gogle News

11.942 Personel Gabungan Siap Diterjunkan Amankan Pemilu Serentak 2024 di Banyuwangi

$rows[judul]
(Jajaran Forkopimda Banyuwangi (Foto: Lantaran.com).

Lantaran.com,Banyuwangi-Sebanyak 11.942 Personel gabungan disiagakan untuk mengawal dan mengamankan jalannya Pemilu serentak tahun 2024 di Banyuwangi. Persiapan ini dilakukan dengan Apel Gelar Pasukan dan Serpas Ops Mantap Brata Semeru 2024 di Lapangan Blambangan, Senin (12/02/2024). 

Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani mengatakan bahwa dengan digelarnya giat apel pasukan merupakan pengecekan petugas kesiapan akhir dalam rangka mengamankan tahapan pemilu. Utamanya pengamanan di saat momen pemungutan dan perhitungan suara pemilu. 

Ipuk pun berharap kepada para peserta yang mengikuti Apel untuk menjalankan tugas dengan tulus dan sebaik-baiknya. 

"Saya berharap para personel bekerja dengan tulus karena akan bernilai ibadah. Tugas ini tidak dapat dinilai dengan apapun," kata Ipuk yang menjadi pemimpin apel di Lapangan Belambangan Senin sore.

Ipuk menyebut tahapan proses pemilu yakni pemungutan dan perhitungan suara adalah tahap paling krusial dalam Pemilu. Sebab pada tahap ini berbagai gangguan dimungkinkan akan terjadi. 

Baca Lainnya :

Oleh karena itu, Bupati Ipuk berpesan kepada para personel untuk memahami tugas pokok masing-masing petugas gabungan TNI-POLRI dan Petugas dari Pemerintah Desa setempat, yakni memahami peta kerawanan potensi terjadi potensi konflik pemilu wilayah dan mengedepankan sinergitas dan Politik riang gembira.

"Sehingga jalannya pemilu dapat berjalan aman, nyaman, lancar tanpa adanya gangguan. Mudah-mudahan semuanya sukses," tegas Ipuk.

Ipuk berpesan kepada masyarakat khususnya warga Blambangan untuk menyalurkan hak pilihnya di TPS dengan riang gembira.