Gogle News

Cegah Kerawanan Coklit Pilkada Bawaslu Banyuwangi Siapkan Strategi Pengawasan

$rows[judul]
(Foto : Rapat Koordinasi Bawaslu Banyuwangi Pengawasan Coklit Pilkada Serentak 2024/Lantaran.com)

Lantaran.com,Banyuwangi-Masuk tahapan pencoklitan data pemilih dalam pelaksanaan Pilkada Serentak tahun 2024 Badan pengawas pemilu (Bawaslu) Kabupaten menggelar Rapat koordinasi bersama Petugas Pengawas Kecamatan Se - Banyuwangi, ballroom Hotel Santika Banyuwangi, Sabtu (22/06/2024).

Dalam pelaksanaan acara itu diikuti ketua dan anggota panwascam devisi HPPH, membahas terkait dengan persiapan melakukan pengawasan Sub tahapan dan penelitian Pencoklitan data pemilih untuk pemilihan.

Komisioner Bawaslu Banyuwangi Khomisa Kurnia Indra selaku Divisi Pencegahan Partisipasi Masyarakat dan Humas menyampaikan, tahapan pemutaakhiran dan penyusunan daftar pada pemilihan serentak akan dimulai pada 24 April 2024.

"Kerawanan tahapan pilkada kinerja penyelenggara pemilu pada tahap proses pemutaakhiran dalam penyusunan daftar pemilih berpotensi terjadi kesalahan,"ungkapnya.

Indra menyebutkan, dalam rangka meminimalisir terjadi salah input data perlu dipersiapkan dan dilakukannya pemetaan strategi pengawasan.

Baca Lainnya :

"Mengingat dalam waktu dekat pihak penyelenggara jajaran KPU melantik petugas Pantarlih membantu melakukan pencoklitan data pemilih,"terangnya.

Indra menyebut bahwa sebelumnya Bawaslu Kabupaten memberikan intruksi panwaslu kecamatan melakukan pengawasan proses pembentukan Pantarlih melibatkan petugas Pengawas Kelurahan dan Desa (PKD) masing-masing Desa.

"PKD berkoordinasi dengan PPS Desa, sebelum mengawasi kinerja pantarlih saat melakukan pencoklitan, dan nanti hasil pengawasan akan di tuangkan dalam Form- A dan AKP,"pungkasnya.